Demi Sesuap Nasi, 5 Orang Ini Rela Dorong Motor hingga Jalan Kaki 2 Km
Hingga sampai saat ini kasus kelaparan di dunia masih mencapai angka yang tinggi, termasuk juga di Indonesia. Apalagi selama pandemi COVID-19 di mana kondisi perekonomian menjadi merosot.
Beruntung banyak netizen yang memiliki rasa empati dan simpati yang tinggi. Mereka turut membantu mereka bahkan sampai kompak mengumpulkan donasi.
Berikut 5 kisah orang yang kelaparan:
1. Dorong Motor saat Kehabisan Bensin
Sebuah video yang diunggah oleh akun TikTok @pratiwi_noviyanthi_real sukses membuat netizen terharu. Di video itu mengisahkan seorang bapak yang tengah mendorong motornya.
Saat ditanya, ternyata motor bapak tersebut kehabisan bensin. Sementara ia tak punya cukup uang untuk membeli bensin. Uangnya hanya sisa Rp 11.000 dan itu akan digunakan untuk membeli makan.
Karena itulah bapak tersebut lebih memilih mendorong motornya daripada harus membeli bensin. Beruntung bapak itu bertemu dengan pengguna TikTok yang kemudian memberi bantuan.
Videonya pun viral dan membuat netizen kompak berdonasi untuk membantu. Tangis bapak tersebut pun pecah saat mendapat donasi dari netizen
2. Datangi Rumah Taqy Malik
Hal serupa juga pernah terjadi pada YouTuber sekaligus Hafidz Taqy Malik. Dalam video di TikToknya @suamiciyil, ia menceritakan bahwa ada seorang kakek yang mendatangi rumahnya.
Saat ditemui, ternyata kakek tersebut sedang kelaparan dan meminta makanan kepada Taqy. Begitu mendengar itu, hati Taqy pun langsung teriris. Taqy dan istri langsung memberikan banyak makanan dan minuman.
Kakek tersebut pun bercerita kepada Taqy, bahwa dirinya datang dari Tegal untuk mencari pekerjaan. Ia bahkan sampai meninggalkan istri dan ketiga istrinya.
3. Tempuh Jarak 2 Km
Ada lagi kisah seseorang yang tak kalah miris demi mendapatkan sesuai makanan. Kejadian ini terjadi di Bali, dialami oleh seorang kakek bernama Suryadi Nurdin.
Dikutip dari Jawa Pos (02/08) Suryadi rela jalan kaki menempuh jarak 2 km ke Jalan Kubu Anyar, Kuta, Badung, Bali. Sebab di sana ada orang yang sedang membagi-bagi makanan bagi yang membutuhkan.
Mendengar itu, Suryadi langsung ke sana dengan diantar cucunya. Suryadi menceritakan bahwa itu dilakukan agar dirinya bisa makan. Sebab perekonomian keluarganya sulit apalagi di tengah pandemi.
4. Tulis Surat saat Minta Makan

Diceritakan lewat akun akun Tiktok @rendysuryana0, seorang kakek yang mencari makan untuk dirinya dan anaknya. Kakek tersebut meminta uang senilai Rp 4.000 lewat sepucuk surat.
"De, boleh bapak minta (makan dengan anak), 4000 (beli di warteg) terima kasih," bunyi surat yang ditulis si kakek.
Pengguna TikTok itu pun langsung teriris melihat pesan tersebut. Demi sesuap nasi, ia hanya minta uang senilai 4.000 untuk dibelikan makanan untuknya dan sang anak. Pengguna TikTok itu pun langsung membantunya.
5. Tak Cukup Uang untuk Beli Nasi Padang
Pengguna TikTok dengan akun @elsameliaa menceritakan tentang seorang kakek penjual agar-agar yang ingin membeli nasi Padang. Elsa sendiri merupakan anak dari pemilik warung nasi Padang.
Penjual agar-agar itu mau beli nasi Padang, tetapi ia hanya membawa uang Rp 5.000 saja. Tampak di wajahnya ia senyum tak enak saat ingin membeli nasi Padang dengan uang Rp 5.000.
Elsa pun langsung memberikan nasi Padang dengan porsi yang ekstra agar penjual agar-agarnya kenyang. Nasi Padang itu diberikan oleh Elsa secara cuma-cuma alias gratis.
Video itu juga menjadi viral dan menarik perhatian netizen. Bahkan netizen kompak mengumpulkan donasi hingga mencapai Rp 100 juta untuk penjual agar-agar tersebut.
Belum ada Komentar untuk "Demi Sesuap Nasi, 5 Orang Ini Rela Dorong Motor hingga Jalan Kaki 2 Km"
Posting Komentar